Detail Blog

Universitas Jendral Soedirman buka jalur Mandiri Gelombang 3 tahun 2024

BERITA | Admin | 23 Jul 2024 21:37

Mengutip dari sosial media unsoed official, Universitas Jenderal Soedirman membuka Jalur Mandiri Gelombang 3,

Bagi kamu yang belum sempet ikut gelombang 1 dan 2, kamu bisa mendaftar mulai tanggal 25 Juli Pukul 19.00 sampai dengan 31 Juli Pukul 15.00.

Pengumuman tanggal 2 Agustus 2024. Untuk biaya pendaftaran 350.000. 

JALUR SELEKSI

Terdapat 2 (dua) jalur seleksi pada SPMB Mandiri, yakni :

1. Jalur SPMB Mandiri UTBK

SPMB Mandiri UTBK diperuntukkan bagi pendaftar Program Sarjana (Kelas Reguler dan Kelas Internasional) dan Program Diploma, dengan komponen seleksi sebagai berikut:

  • Nilai UTBK Tahun 2024
  • Nilai raport SMA/SMK/MA atau sederajat (semester 1 s.d. 6)
  • Prestasi kejuaraan bidang akademik dan atau non akademik (termasuk prestasi olahraga, seni, dan keagamaan)
  • Pengalaman keorganisasian dan/atau kepanitiaan di dalam sekolah atau di luar sekolah.

2. Jalur SPMB Mandiri Non UTBK

SPMB Mandiri Non UTBK diperuntukkan bagi pendaftar Program Sarjana (Kelas Reguler dan Kelas Internasional) dan Program Diploma, dengan komponen seleksi sebagai berikut:

  • Nilai raport SMA/SMK/MA atau sederajat (semester 1 s.d. 6)
  • Prestasi kejuaraan bidang akademik dan atau non akademik (termasuk prestasi olahraga, seni dan keagamaan)
  • Pengalaman keorganisasian dan atau kepanitiaan di dalam sekolah dan di luar sekolah.

silahkan kunjungi laman https://pendaftaran.spmb.unsoed.ac.id/ untuk melakukan pendaftaran